-->

Burung-burung Taman Nasional Baluran - Ardea sumatrana

Burung Kicau Nusantara - Berikut ini akan saya berikan informasi mengenai macam burung jenis burung yang ada di Taman Nasional Baluran di dalam taman nasional ini banyak sekali terdapat macam dan ragam jenis burung baik burung yang memakan biji-bijian,buah-buahan dan juga pemakan daging.

Adapun burung yang ada di Taman Nasional Baluran diantaranya adalah sebagai berikut :

Berikut termasuk Jenis Species Ardeidae

Ardea sumatrana

burung Ardea sumatrana,burung cangkang laut,burung Great – billed Heron

Burung ardea sumatera di sebut juga Cangak Laut dalam bahas latin di sebut dengan Great – billed Heron

Jika Anda berkunjung ke sekitar pantai Bama, Kalitopo, Manting dan Gatel besar kemungkinan Anda akan bertemu dengan burung ini. Terutama jika air laut dalam keadaan surut, dia akan terlihat berjalan-jalan di sepanjang padang lamun sambil mematuki ikan-ikan dan sesekali terlihat bersama Bangau Tongtong. Ketika air pasang dia sering berada di atas batu karang, pohon atau berburu di dalam hutan mangrove. Juga pernah tercatat di sekitar Blok Gatel sampai Blok Air Tawar, mungkin distribusinya lebih luas di seluruh hutan mangrove. Burung ini mudah dibedakan dengan dua saudaranya A. purpurea dan A. cinerea karena ukurannya yang besar (115 cm) dan warna abu-abu yang lebih gelap. Pendiam dan suka menyendiri.


Burung Ardea Purpurea
di sebut juga dengan burung Cangak Merah di dalam bahas latin di sebut dengan Purple Heron

Ardea Purpurea- Cangak Merah-Purple Heron

Seperti dua saudaranya, burung ini menyukai lahan basah. Sejauh ini dia baru ditemukan di sekitar blok Gatel. Dimungkinkan persebarannya lebih luas di sepanjang garis pantai Taman Nasional Baluran yang terdapat asosiasi hutan mangrove dan atau daerah dengan genangan air. Terbang tidak terlalu tinggi di atas rawa dan tambak lalu hinggap di pucuk-pucuk pohon besar di sekitar hutan pantai atau hutan mangrove atau di pohon paling tinggi di tengah-tengah tambak. Strip merah karat di sepanjang leher sangat mencolok untuk dibedakan dengan cangak lainnya, juga pada paha dan kaki. Tubuh paling kecil di antara 2 jenis cangak lainnya (80 cm). Sampai sejauh ini di setiap catatan perjumpaan hanya ditemukan 1-2 ekor.

Post lainya yang mungkin anda suka :
Macam penyakit yang sering menyerang burung kenari dan cara mencegahnya
Perjodohan perkutut
referensi  : dari berbagai sumber buku, omkicau.com, wikipedia, blog dan web di google

TAg :
Burung family Ardeidae,macm burung jenis Ardeidae,burung ardea cangkang merah,burung ardea cangkang laut.

Itu tadi macam burung yang ada di Taman Nasional Baluran karena masih banyak daftar burung yang ada di Taman Nasional Baluran ini maka admin belumbisa memberikan semuanya, jadi postingan untuk jenis burung lainya akan di posting di postingan berikutnya, kami akan selalu update informasi secara berkala jadi pastikan anda jangan sampai ketinggalan.

Salam Kicau Mania
Baca juga artikel terkait lainya :

0 Response to "Burung-burung Taman Nasional Baluran - Ardea sumatrana"

Post a Comment

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel